S-911 adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengamanan,
berlokasi di Jakarta dengan total tenaga kerja lebih dari 4000 orang
tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Kami juga bergerak di bidang
Cash Management (CIT, CPC, ATM, dll) dengan pengalaman lebih dari 10
tahun serta didukung dengan standar mutu ISO 9001:2000. SS-911 adalah
pionir di bidang sistem manajemen pengamanan dan saat ini sudah
melayani di berbagai industri pertambangan, minyak dan gas bumi,
building / perbankan, serta retail. Seiring dengan perkembangan usaha,
saat ini kami membutuhkan beberapa SDM profesional dengan posisi
sebagai berikut :
1. KEPALA SEKSI ACCOUNTING (Based : Kantor Pusat Jakarta)
2. STAF LOGISTIK (Based : Kantor Pusat Jakarta)
3. PROJECT MANAGER (Based : Sumatera, Kalimantan atau Jawa)
4. SECURITY MANAGER (Based : DKI Jakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah)
1. KEPALA SEKSI ACCOUNTING
Deskripsi umum :
Jabatan ini berfungsi untuk mengontrol proses akuntansi di kantor
pusat berjalan lancar dan memastikan sistem pelaporan, dokumen keluar
masuk dari proyek atau vendor sudah absah dan sesuai dengan waktu yang
ditentukan.
Uraian tugas :
1.Melakukan rekonsiliasi bank / pajak (Ppn / Pph 23)
2.Melakukan Audit Internal
3.Mengontrol data transaksi dari proyek
4.Melakukan amortisasi biaya
5.Melakukan monitoring deduction dan adjustment
Syarat-syarat :
1.Pengalaman minimal 4 tahun dalam bidang pekerjaan yang dimaksud
2.Pendidikan minimal Diploma 3 - Keuangan / Akuntansi
3.Dapat memimpin anak buah
4.Kemampuan komputer dan Bahasa Inggris
2. STAF PROCUREMENT
Deskripsi umum :
Jabatan ini berfungsi untuk memproses permintaan pembelian atau
pengadaan barang baik dari proyek atau kantor pusat serta melakukan
fungsi penyimpanan dan pengiriman barang yang sudah ada di gudang
Uraian tugas :
1.Memproses permintaan barang baik dari proyek atau kantor pusat
sesuai prosedur
2.Memastikan bahwa proses pengadaan barang dilakukan secara terbuka
dan fair
3.Mengontrol proses pengadaan dan penyimpanan barang di gudang
4.Melakukan audit asset barang yang masih tersimpan di gudang
Syarat-syarat :
1.Pengalaman minimal 2 tahun dalam bidang pekerjaan yang dimaksud
2.Pendidikan minimal Diploma 3
3.Dapat bekerja sama di dalam tim
4.Kemampuan komputer dan Bahasa Inggris
3. PROJECT MANAGER
Deskripsi umum :
Jabatan ini berfungsi untuk mengontrol serta menjalankan manajemen
proyek pengamanan yang terdapat kekuatan minimal 200 tenaga keamanan
(guards) serta bertanggung jawab terhadap keberhasilan keamanan proyek
yang bersangkutan
Uraian tugas :
1.Bertanggung jawab dalam proses pengamanan proyek sehari-hari dan
bekerja sama dengan klien dan instansi terkait
2.Memastikan bahwa standar mutu di bidang keamanan (ISO 9001:2000)
dapat dijalankan di proyek yang dipimpin
3.Mengontrol proses administrasi proyek agar dapat berjalan secara
transparan dan benar
4.Melakukan pembinaan secara terstruktur terhadap bawahannya
5.Melakukan monitoring dan evaluasi secara berkala terhadap proyek
yang diamankan
Syarat-syarat :
1.Pengalaman minimal 7 tahun dalam bidang pekerjaan yang dimaksud
2.Pendidikan minimal Sarjana (Hukum, Ekonomi atau yang relevan)
3.Dapat memimpin anak buah minimal 200 orang
4.Kemampuan komputer dan Bahasa Inggris
5.Pensiunan TNI / POLRI menjadi pertimbangan tertentu
4. SECURITY MANAGER
Deskripsi umum :
Jabatan ini berfungsi untuk mengawasi serta memimpin tim keamanan
dengan kekuatan minimal 50 orang serta memastikan berjalannya fungsi
keamanan di lokasi tugas
Uraian tugas :
1.Bertanggung jawab dalam proses pengamanan di lokasi perusahaan klien
2.Memastikan bahwa standar mutu di bidang keamanan (ISO 9001:2000)
dapat dijalankan
3.Mengontrol proses administrasi keamanan agar dapat berjalan secara
transparan dan benar
4.Melakukan pembinaan secara terstruktur terhadap bawahannya
5.Melakukan monitoring dan evaluasi secara berkala terhadap tim yang
dipimpin
Syarat-syarat :
1.Pengalaman minimal 5 tahun dalam bidang pekerjaan yang dimaksud
2.Pendidikan minimal Diploma 3
3.Dapat memimpin anak buah minimal 50 orang
4.Kemampuan komputer dan Bahasa Inggris
5.Pensiunan TNI / POLRI menjadi pertimbangan tertentu
Pelamar dipersilakan mengirim surat lamaran berikut CV (Daftar Riwayat
Hidup) via pos kepada :
Bpk. Bambang S Nugroho, SE
PT Nawakara Perkasa Nusantara SS-911,
Jl. RS Fatmawati No. 15, Kompleks D'Best Blok C 1-3,
Jakarta Selatan 12420
Atau dapat mengirim via email ditujukan kepada : bambang.sn@ss- 911.com
( bambang [dot] sn [at] ss-911 [dot] com ).
Lamaran via email maksimal 300 KB dan tidak diperkenankan melampirkan
scan ijasah, dll.
Lamaran ditunggu paling lambat 20 Juni 2008 cap pos.
Rabu, 21 Mei 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 komentar:
LOWONGAN KERJA SATPAM / SECURITY BAGI LULUSAN SD, SMP, STM, SMA, SMU, SMK, SMEA
GOLDEN MILENIUM SECURITY, Bergerak di bidang jasa Pengamanan, yang bekerja sama dengan Mall, Hotel, Apartement, Bank, Rumah Sakit dan gedung perkantoran yang ada di wilayah Jakarta, Bekasi, Depok dan Tanggerang.
KETENTUAN YANG BERLAKU :
01. Pengalaman kerja Satpam / Security tidak di Utamakan.
02. Setelah dinyatakan lulus seleksi oleh Kami, maka calon anggota Satpam / Security langsung mengikuti pelatihan selama 1(satu) minggu dan langsung penempatan kerja.
03. Selama pelatihan di sediakan Mess (tempat tinggal).
04. Gaji yang akan diperoleh per bulan setelah bekerja adalah UMR DKI + Lemburan.
05. Biaya administrasi sebesar Rp. 500.000 (dipotong dari gaji setelah bekerja).
06. Biaya baju seragam, atribut Satpam / Security, pelatihan dan piagam sebesar Rp. 1.500.000 (dibayarkan di muka pada saat seleksi dengan mendapatkan tanda terima penerimaan kerja, uang akan di kembalikan saat itu juga apabila dalam ujian dinyatakan tidak lulus seleksi penerimaan anggota Satpam / Security).
PERSYARATAN YANG HARUS DIPENUHI :
01. Jenis kelamin Pria / Wanita.
02. Membuat surat lamaran kerja beserta daftar riwayat hidup.
03. Melampirkan Ijasah foto Copy (setelah bekerja yang asli di lampirkan).
04. Pas Foto berwarna 4 X 6 sebanyak 4 lembar.
05. Foto Copy KTP sebanyak 4 lembar.
06. Foto Copy Surat Keterangan Kelakuan Baik dari kantor Polisi.
07. Surat Keterangan Sehat dari Dokter / Puskesmas yang asli.
08. Tinggi badan Pria 170 Cm, Wanita 160 Cm.
09. Umur Maksimal Pria 38 Th, Wanita 25 Th.
10. Meterai sebanyak 3 Buah.
APABILA SEMUA PERSYARATAN DAN KETENTUAN
TERPENUHI DI JAMIN LANGSUNG BEKERJA
Lamaran Dapat Di kirimkan
Melalui Pos ke :
GOLDEN MILENIUM SECURITY
Gedung Plasa Lippo (CIMB Niaga) Lt. 5
Jl. Jend. Sudirman Kav. 25
Jakarta – 12920
Atau Lamaran Dapat Di kirimkan
Melalui Email ke :
(arie_golden@yahoo.com)
Untuk Informasi
Hubungi Sdr. Arie
Telp : (021) 32228536
HP : 0855-1029572
0813-17926502
(Mohon Maaf Kami Tidak Melayani SMS / Missed Calls)
Posting Komentar